Konten yang berpotensi menyinggung
Gambar dan media lain yang mungkin menyinggung, menyusahkan, atau mengganggu orang lain tidak boleh ditampilkan dalam konferensi dan acara, kecuali saat konten tersebut terkait langsung dengan topik yang berhubungan dengan Wikimedia. Selain itu, peserta harus diberi informasi dengan jelas sebelum konten ditampilkan.
Beberapa contoh konten semacam itu mencakup gambar yang menunjukkan ketelanjangan, konten seksual, kekerasan, atau gambar medis. Perhatian yang sama juga harus dilakukan ketika menggambarkan orang pribumi yang telah meninggal, tidak hanya dengan citra, tetapi juga dalam rekaman teks atau audio, yang harus dihindari jika memungkinkan.